Teras Pers melakukan sebuah survei kepada mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UAJY mengenai alokasi uang sakunya untuk gaya hidup, kesadaran menabung, dan berdonasi.
Dalam kuesioner ini, terdapat 81 mahasiswa FISIP UAJY yang terdiri dari angkatan 2016 hingga 2022. Dari jumlah responden tersebut, sebanyak 82.7% responden berasal dari luar Yogyakarta dan 17.3% sisanya dari Yogyakarta.
Uang Saku yang Diperoleh
Sebagai mahasiswa, mereka mendapatkan uang saku per bulan. Berdasarkan hasil kuesioner, sebanyak 44,4% responden mendapat uang saku dengan kisaran antara Rp1.000.000-Rp2.000.000. Selanjutnya, 24,7% responden mendapatkan nominal uang saku antara Rp500.000-Rp1.000.00. Lalu dengan persentase yang sama yakni 24,7%, responden mendapatkan uang saku kurang dari Rp2.000.000. Terakhir, sisanya yakni sebesar 4,9% (4 orang) dan 1,2% (1 orang) mendapatkan uang saku kurang dari Rp500.000 dan tidak menentu.
Kebutuhan Makan
Uang saku yang diterima oleh responden tentu dialokasikan pula untuk memenuhi kebutuhan makan sehari-hari. Berdasarkan hasil kuesioner, sebanyak 59,3% responden mengeluarkan uangnya untuk makan dalam satu hari dengan kisaran Rp20.000-Rp40.000. Setelah itu, sebanyak 24,7% responden mengeluarkan biaya makan dalam kisaran Rp50.000-Rp100.000. Selanjutnya, 13,6% responden mengeluarkan biaya makan di bawah Rp20.000. Terakhir, sebanyak 2,5% responden mengeluarkan uang sebesar lebih dari Rp100.000 untuk keperluan makannya satu hari.
Kebutuhan selain Makan
Selain memenuhi kebutuhan pangan, responden juga menggunakan uang sakunya untuk beragam kebutuhan lainnya. Dari hasil kuesioner, sebanyak terdapat 32,1% responden memiliki pengeluaran terbesar pada kebutuhan bahan bakar untuk kendaraan yang dimiliki. Setelah itu, sebanyak 17,3% responden mengeluarkan biaya untuk kepentingan ojek atau taxi online. Selanjutnya, 23,5% responden mengeluarkan biaya untuk kebutuhan fashion. Lalu, sebanyak 17,3% responden mengeluarkan biaya untuk membeli kuota internet. Sisanya terdapat responden yang mengeluarkan biaya untuk membeli skincare, fotokopi materi, jalan-jalan, dan lain-lain.
Beragam kebutuhan yang telah disebutkan di atas tadi ternyata mengeluarkan biaya yang bervariatif. Berdasarkan hasil kuesioner, sebanyak 61,7% responden mengeluarkan biaya di bawah Rp200.000. Setelah itu, sebanyak 19,8% responden mengeluarkan biaya sekitar Rp200.000-Rp300.000. Selanjutnya, sebanyak 9,9% responden menghabiskan uangnya lebih dari Rp400.000. Kemudian, sebesar 6,2% responden mengeluarkan uang dalam rentang Rp300.000-Rp400.000. Terakhir, sebesar masing-masing 1,2% sisanya mengeluarkan uang Rp100.000 dan Rp50.000.
Pergi ke Kafe
Salah satu kecenderungan mahasiswa juga sering berkunjung ke kafe entah untuk mengerjakan tugas atau pergi nongkrong. Dalam hal ini, Teras Pers hendak melihat frekuensi responden dalam pergi ke kafe. Berdasarkan hasil kuesioner, sebanyak 50,6% responden pergi ke kafe kurang dari dua kali selama satu minggu. Setelah itu, 24,7% responden mengaku tidak pernah pergi ke kafe. Kemudian, sebanyak 9,9% responden pergi ke kafe hanya 3 kali dalam satu minggu. Lalu, sebanyak 7,4% dan 4,9% responden pergi ke kafe sebanyak lebih dari 5 kali dan 4 kali. Sisanya terdapat responden yang hanya beberapa kali, mungkin sebulan hanya satu 1 atau 2 kali dan tergantung kebutuhan kelompok.
Setiap kali responden ke kafe pasti membutuhkan biaya untuk membeli cemilan dan minuman yang disediakan oleh kafe tersebut. Berdasarkan hasil kuesioner, sebanyak 51,4% responden menghabiskan biaya kurang dari Rp50.000 dalam mengeluarkan uang ke kafe. Setelah itu, sebanyak 29,7% responden menghabiskan uang dengan kisaran Rp50.000-Rp100.000. Lalu, sebanyak 13,5% responden menghabiskan uang pada kisaran Rp100.000-Rp150.000. Sisanya menghabiskan uang lebih dari Rp150.000.
Menyisihkan Uang Jajan untuk Menabung
Uang saku yang diperoleh oleh responden tidak semuanya dihabiskan untuk kebutuhan yang wajib dipenuhi, tetapi juga disisihkan untuk menabung. Berdasarkan hasil survei, sebanyak 76,5% responden mengaku masih menyisihkan uang sakunya ke dalam tabungan. Sementara sisanya yakni sebesar 23,5% responden mengaku tidak menyisihkan uang sakunya.
Nominal Uang untuk Ditabung
Nominal uang saku yang ditabung oleh responden juga memiliki jumlah yang berbeda-beda. Berdasarkan hasil kuesioner, sebanyak 32,4% responden menyisihkan uangnya untuk menabung lebih dari Rp100.000 setiap bulannya. Selanjutnya, sebanyak 30,9% responden menyisihkan uangnya untuk menabung dalam rentang Rp25.000-Rp50.000. Lalu, sebanyak 22,1% responden menyisihkan uangnya kurang dari Rp25.000. Sisanya sebanyak 14,7% responden menyisihkan uang sakunya pada kisaran Rp50.000 – Rp100.000.
Uang Saku untuk Donasi
Teras juga melakukan survei kepada mahasiswa tentang kebiasaannya melakukan donasi. Berdasarkan hasil survei, hanya 45,7% responden yang menyisihkan uang tabungannya untuk didonasikan kepada masyarakat yang membutuhkan. Sementara dominannya yakni sebanyak 54.3% responden tidak menyisihkan uang tabungannya untuk berdonasi.
Donasi yang Ditujukan ke Berbagai Pihak
Meskipun sebagian besar responden tidak menyisihkan uangnya untuk didonasikan, tetapi masih ada responden yang masih tergerak hatinya untuk menyisihkan uang sakunya untuk berdonasi kepada masyarakat yang membutuhkan. Ada beragam pihak yang masuk dalam kriteria penerima donasi ini. Pertama, sebanyak 46,9% responden memberikan donasi kepada pengemis. Selanjutnya, sebanyak 12,2% responden berdonasi kepada korban bencana alam. Kemudian, terdapat 8,2% responden berdonasi kepada kotak donasi anak yatim piatu. Terakhir sisanya melakukan donasi kepada anak yang tidak mampu bersekolah, ke Gereja, dan lain-lain.
Kesimpulan
Berdasarkan hasil penelitian redaksi Teras Pers tentang realitas alokasi uang saku yang diterima oleh mahasiswa untuk gaya hidup, kebiasaan menabung, dan berdonasi, maka dapat dikemukakan beberapa kesimpulan sebagai berikut.
- Responden yang berasal dari dalam maupun luar Yogyakarta memiliki keragaman jumlah uang saku yang diperoleh. Uang saku yang diperoleh ini pun digunakan untuk memenuhi kebutuhan pangan dan kebutuhan lainnya seperti bahan bakar kendaraan, membayar ojek online, dan sebagainya.
- Responden juga memiliki frekuensi yang cukup tinggi untuk pergi ke kafe dalam rentang waktu satu minggu. Biaya yang dikeluarkan pun minimal sebesar Rp50.000 dalam setiap minggunya.
- Sebagian besar responden mengaku masih menyisihkan uang sakunya untuk menabung. Nominalnya pun beragam, tetapi berdasarkan hasil persentase yang paling tinggi yakni 32,4%, responden menabung lebih dari Rp100.000 setiap bulannya.
- Dalam hal berdonasi, mahasiswa lebih cenderung untuk tidak berdonasi walaupun selisih tipis dengan yang berdonasi. Pihak yang menerima donasi itu pun beragam mulai dari pengemis, korban bencana alam, anak yatim piatu, persembahan ke Gereja, dan seterusnya.
Penulis: Christoforus Jeremy & Maria Ingridelsya
Editor: Dionisius Yuan
Desain: Septian Nugroho